Kenali Tipe Kepribadian Anda

Posted by Unknown on Sunday, 10 July 2011




Banyak orang saat-saat ini tak paham betul kepribadian mereka, seperti apa diri mereka, dan pekerjaan apa yang cocok bagi mereka. Tentu itu akan menjadi penghambat dalam pencarian jati diri sampai penghambat kesuksesan mereka. Nah disini saya akan menerangkan beberapa tipe kepribadian seseorang, seperti apa mereka dan mengarah ke profesi yang pas untuk mereka geluti seperti apa.

Kepribadian Tipe A
Ditandai sikap tegas, lugas,berani, cekatan, cepat mengambil keputusan, mereka cenderung ingin cepat selesai jika mengerjakan sesuatu, tidak sabaran. Mereka manikmati kerja keras, kompetisi, kemenangan, dan kesuksesan. Mereka ambisius dengan cita-cita tinggi. Tujuan hidup mereka kesuksesan, kekuasaan, banyak harta, terhormat, dan berpangkat. Tidak jarang bebrapa tugas dikerjakan sekaligus. Belum selesai satu program, sudah disusul oleh program lainya.

Konsekuensinya, tentu banyak orang tidak suka, ada saja usuhnya, tetapi banyak pula pengagumnya dan pengikutnya. Ini akibat hormon perjuangan-adrenalin, non adrenalin, tiroksin, kortisol yang sangat tinggi, cenderung darah tinggi dan kencing manis. Jangan salah paham, ini tidak buruk. Para pemimpin, motivator, manajer sukses, atlet adalah orang-orang dengan kepribadian A. Persoalanya adalah jika mengalami kekalahan, hal itu tidak dapat diterima sehingga mudah timbul frustasi, stress dan depresi.

Kepribadian Tipe B
Kepribadian tipe B ridak memiliki sifat-sifat kepribadian tipe A. Mereka lebih tenang dan menerima apa adanya, lebih sabar, dan tidak terburu-buru. Mereka tidak berorientasi pada kompetensi dan hasil. Mereka cenderung melakukan kewajiban atau menerima tugas dengan sebaik-baiknya, karena itu tidak suka bersaing, penyabar, dan pemaaf, mudah berkomunikasi, serta menghargai orang lain. Mereka menikmati waktu senggang, menikmati hidup, lelucon, rekreasi, olahraga, dan hobi, jarang merasa bersalah dan berdosa, jarang pula mereka marah.

Hasil dari sifat-sifat itu tentunya banyak orang yang suka padanya, hidup bersosial dengan nyaman. Mereka jarang kena hipertensi dan jantung. Kelemahanya, mereka cenderung menghindari kesulitan dan lebih baik melarikan diri jika ada permusuhan. Segi positifnya mereka hidup nyaman atau bahagia, tetapi jarang berada dipuncak pumpinan. Digoyang sedikit saja, mereka merasatidak nyaman dan kembali ke posisi semula, motonya adalah lebik baik jadi orang biasa.

Kepribadian Tipe C
Kepribadian tipe C ala Charlesworth dan Nathan adalah kepribadian seimbang hasil latihan dan didikan. Jika berkepribadian Tipe A, mereka dilatih menjadi lebih sabar dan mengurangi ambisi. Dan jika berkepribadian tipe B, mereka dilatih agar lebih bergairah dan kompetitif. Ciri-ciri kepribadian yang dicita-citakan adalah kepribadian yang setia, percaya diri, sadar dalam pengendalian diri, seimbang antara tantangan dan cara menggapainya. Dengan demikian, mereka memilih ketahanan emosi yang tangguh, siap menjadi pemimpin tetapi cukup puas jadi orang biasa, selalu siap menghadapi berbagai paristiwa dan masalah, meraih kesuksesan hidup dan hidup bahagia, tanpa resiko mati muda.

sumber : http://donnyprasetyosumadi.blogspot.com/2011/07/kenali-tipe-kepribadian-anda.html


Follow Jiwaku On

Masukkan Email Anda dan Dapatkan Update Berita Jiwaku :

Baca Artikel Lainnya