iKini, Bikini bisa jadi sumber energi

Posted by Unknown on Friday, 3 June 2011


Bikini yang biasa digunakan untuk berjemur di bawah sinar matahari kini dapat digunakan untuk mengisi ulang baterai iPod. Bagaimana caranya?

Seorang perancang busana dari New York, Andrew Schneider, merancang bikini yang menghasilkan energi listrik yang dapat dipakai untuk mengisi ulang iPod. Bikini itu disebut iKini.

Schneider bekerja keras selama 80 jam untuk membuat bikini bertenaga surya tersebut. Setiap bikini dilapisi dengan 40 panel yang bisa mengubah cahaya menjadi listrik setipis kertas. Panel-panel tersebut lalu dilengkapi dengan rangkaian untuk menyalurkan arus listrik. Sebuah colokan USB juga disediakan sebagai sarana untuk mengisi ulang baterai iPod, pemutar MP3 lainnya, bahkan kamera digital.

Meski terdapat arus listrik pada pakaian renang itu, pemakainya tidak perlu khawatir tersengat. "Anda tidak akan merasakan apapun saat digunakan untuk mengisi ulang baterai iPod," kata Schneider meyakinkan. Syaratnya, tubuh pemakai bikini yang dijual seharga Rp1,6 juta tersebut harus dalam keadaan kering ketika melakukan pengisian ulang peranti elektroniknya. 

sumber : http://nationalgeographic.co.id/lihat/berita/1287/bikini-jadi-sumber-energi


Follow Jiwaku On

Masukkan Email Anda dan Dapatkan Update Berita Jiwaku :

Baca Artikel Lainnya